Raya Haba- Manajer Chelsea, Jose Mourinho, yakin klub-klub di Liga Champions ingin mendapat undian untuk bertanding dengan mereka di putaran 16 besar.
Klub London barat ini memastikan lolos sebagai juara grup setelah mencatat kemenangan 2-0 atas Porto dalam pertandingan terakhir Grup G.
Dengan demikian kemungkinan yang akan menjadi lawan Chelsea di 16 besar adalah peringkat dua gup lainnya -yang tidak senegara: yaitu Paris St-Germain, Juventus, PSV Eindhoven, Benfica, Roma atau Gent.
"Semua tim yang berada di peringkat dua ingin melawan kami atau Zenit St Petersburg," tutur Mourinho.
"Semua tim tidak ingin bertanding dengan Barcelona, tidak mau melawan Real Madrid, tidak mau Atletico, tidak mau main dengan Bayern Muenchen."
Penampilan juara bertahan Liga Primer Inggris ini tidak meyakinkan di kompetisi domestik, dengan menderita delapan kelahakan dari 15 pertandingan Liga Primer dan berada di posisi 14 klasemen sementara.
Bagaimanapun penampilan di Lga Champioons tampaknya lebih baik dengan mencatat empat kemenangan dan satu seri dari enam pertandingan penyisihan grup.
Chelsea mencatat kemenangan atas Porto lewat gol bunuh diri pemain Monaco, Ivan Marcano, dan gol yang dicetak Willian.
Post a Comment